Catat jadwal pendaftarannya ya…
Gelombang 1 : 16 Juni s/d 25 Juni 2022
Gelombang 2 : 2 Juli s/d 4 Juli 2022
Ayo !!! Menjadi Peserta Didik SMKN 1 Kinali.
SMKN 1 Kinali meruapakan SEKOLAH MENEGAH KEJURUAN PUSAT KEUNGGULAN (SMK-PK) memiliki 6 Program Keahlian:
- Teknik Elektronika
- Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi
- Desain Komunikasi Visual
- Teknik Otomotif
- Akuntasi dan Keuangan Lembaga
- Managemen Perkantoran dan Layanan Bisnis
Fasilitas yang dimiliki di sekolah SMK Negeri 1 Kinali lengkap dan peserta didik, guru dan seluruh warga sekolah dapat menikmatinya seperti Mesjid, Hotspot Internet, Kantin, Pustaka, Sarana Olah Raga.
Setiap jurusan sudah memiliki labor sesuai dengan jurusannya masing-masing seperti jurusan Teknik Elekronika memiliki labor elektronika, jurusan Teknik Otomotif memiliki bengkel otomotif, jurusan Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi memiliki labor komputer dan jaringan, jurusan Desain Komunikasi Visual memiliki labor multimedia, jurusan Akuntansi Keuangan Lembaga dan Managemen Perkantoran & Layanan Bisnis memiliki labor Akuntasi, Pekantoran dan Komputer.
Seluruh Labor dan bengkel tersebut tentunya dapat digunakan oleh Peserta Didik SMKN 1 Kinali sebagai tempat untuk melatih keterampilan sesuai dengan kompetensinya dan sebagai start awal merasakan pengalaman sesuai dengan jurusannya masing-masing.
Untuk syarat pendaftaran menunggu dari Panitia PPDB Provinsi Sumatera Barat dan terkait PPDB 2022 SMK akan diinformasikan di website ini.